Teater Cupido SMAN 1 Sumberjaya Raih Penghargaan Aktor Terbaik Festival Teater Nasional 2016

Teater Cupido membawakan lakon "Sayang Ada Orang Lain" karya Utuy Tatang Sontani.
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan Teater Cupido dari SMA Negeri 1 Sumberjaya, Lampung Barat. Kali ini kelompok teater yang sudah sering menjuarai berbagai lomba itu meraih penghargaan Akor Terbaik pada ajang Festival Tari Remaja Tingkat Nasional di Taman Ismail Marzuki (TIM) Jakarta, 16-19 Mei 2016.

“Alhamdulillah kami kembali meraih prestasi. Kami membawakan naskah Sayang Ada Orang Lain karya Utuy Tatang Sontani. Cupido meraih predikat sebagai Aktor Terbaik,” kata Ahmad Jusmar, guru pembimbing Teater Cupido.

Alumni ISI Yogya itu berharap pada penghargaan yang diraih Teater Cupido akan menginspirasi teater remaja lain di Lampung, khususnya teater di kampus dan SMA, untuk berprestasi.

“Semoga ini bermanfaat bagi perkembangan teaater di Lampung, khususnya teater remaja,” ujar guru seni yang mengabdi di SMAN 1 Sumberjaya lebih dari 10 tahun itu.

BACA: Teater Cupido SMAN 1 Sumberjaya Wakili Lampung pada Festival Teater Remaja Tingkat Nasional

Selama ini Teater Cupido sudah sering meraih prestasi di level provinsi maupun nasional. Pad 2013 lalu, misalnya, Teater Cupido memborong penghargaan pada ajang serupa, yakni Festival Nasional Teater Remaja yang diselenggarakan Kemendikbud RI di Gedung Sunan Ambu STSI Bandung pada 2—7 Juli 2013.

Teater Cupido juga langganan juara festival teater tingkat provinsi Lampung, baik yang digelar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung maupun oleh pihak lain. Antara lain juara pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) di Surababaya (2010), juara FLS2N di Lombok (2012),  juara FLS2N di Medan ( 2013).