Bupati Parosil Meresmikan Puskesmas Rawat Inap Kenali

Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus meresmikan Gedung Puskesmas Rawat Inap Kenali, Kamis, 14 Maret 2019.
Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus meresmikan Gedung Puskesmas Rawat Inap Kenali, Kamis, 14 Maret 2019.
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM — Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus meresmikan gedung baru Puskesmas Rawat Inap Kenali, Kecamatan Belalau, Kamis , 14 Maret 2019.

Gedung baru Puskesmas Kenali merupakan puskesmas kesembilan yang diresmikan Bupati Parosil.

“Pemkab Lambar berkomitmen mewujudkan pelayanan kesehatan yang baik sebagai bentuk perhatian terhadap masyarakat Lampung Barat. Gedung puskesmas ini kokoh. Harus diimbangi dengan pelayanan yang baik,” kata Parosil.

Parosil mengatakan, dengan pemberian pelayanan yang ramah,  masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan pasti akan merasa nyaman.

Kepala Dinas Kesehatan Lambar, Paijo, melaporkan bersamaan dengan peresmian Puskesmas Kenali juga dilaksanakan penyerahan sertifikat akreditasi, JKN KIS PBI 1722 orang, bingkisan lansia 100 orang, bingkisan stunting untuk 15 orang, santunan anak yatim 10 orang.

“Juga penyerahan paket milenial untuk 2 SMA, puskesmas keliling roda empat, Bidan Fatma Noviani di Pekon Kejadian, Posyandu Sukamakmur, e-KTP untuk pekon tercepat pencapaian imunisasi yakni kepada Pekon Turgak,” katanya.

Sebelum meresmikan puskesmas tersebut Ketua Majelis Taklim Baitul Mukhlisin Partinia Parosil Mabsus melantik pengurus majelis taklim Kecamatan Belalau dan Batu Brak.