TERASLAMPUNG.COM — Rumah Mugiono (55), warga RT .001 RW. 003 Pekon Tanjung Anom Kecamatan Ambarawa Kabupaten Pringsewu Minggu (6/6) lukas terbakar. Kebakaran diduga akibat arus pendek atau korsleting listrik.
Tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materiil diperkirakan kerugian sementara Rp 20 juta.
Barang-barang yang ikut terbakar antara lain sofa/tempat tidur, bangunan rumah bagian atap, alat elektronik (parabola), dan lemari pakaian berikut isinya.
Menurut keterangan para saksi yang berhasil dihimpun, penyebab kebakaran diduga kortsluiting arus pendek di tempat tidur.
Untung saja warga cepat tanggap karena sekira pukul 22.10 wib warga melihat ada api. Warga pun langsung bergotong royong memadamkan api dengan peralatan yang sangat sederhana.
Salah seorang warga kemudian melapor ke Posko terpadu melalui telepon, sekitar pukul 23.05 WIB. Tidak berapa lama satgas Damkar Kabupaten Pringsewu tiba dil okaai kejadian. Kurang lebih 1 jam api dapat dipadamkam.