Dukung Ketahanan Pangan, Dinas TPH Lampung Utara Tingkatkan Jumlah Sasaran Tanam Padi

Bagikan/Suka/Tweet:

Teraslampung, Kotabumi–Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Lampung Utara menargetkan jumlah sasaran tanam lahan padi meningkat dari sekitar 30.562 hektare menjadi 31.983 hektare pada tahun 2025. Peningkatan ini untuk mendukung program ketahanan pemerintah.

“Ini adalah salah upaya pemkab untuk mendukung ketahanan pangan dari Pemerintah Pusat,” kata Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Holtikultura Lampung Utara, Tommy Suciadi, Kamis (6/2/2025).

Tommy menuturkan, peningkatan sasaran tanam ini tersebar di seluruh kecamatan. Peningkatan ini diharapkan akan mampu mendongkrak produktivitas padi. Dengan demikian, akan mampu membantu program ketahanan pangan pemerintah.

“Sasaran tanam ini tersebar di 23 kecamatan,” jelasnya.

Lokasi sasaran tanam itu di antaranya adalah Kecamatan Abungsurakarta, Abung Timur, dan Abung Tengah, serta Abungsemuli. Kecamatan-kecamatan tersebut memang dikenal sebagai daerah lumbung padi Lampung Utara.

“Hasil pertanian ini nantinya akan ada yang diserap oleh pihak Bulog,” kata dia.

Jebolan IPDN ini kembali mengatakan, untuk merealisasikan peningkatan sasadan tanam tersebut, pihaknya akan meminta pelbagai bantuan yang diperlukan kepada Pemerintah Pusat. Di antaranya bantuan benih varietas padi yang diinginkan petani, dan bantuan mesin pertanian.

“Selain itu, kami juga akan terus melakukan penyuluhan kepada para petani,” terangnya.(Feaby)