Ini Para Caleg Berpeluang Meraih Kursi DPRD Way Kanan 2019-2024

Ilustrasi
Ilustrasi
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM — Komisi pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Way Kanan telah menyelesaikan rekapitulasi perhitungan Pemilu 2019 pada awal Mei 2019.

Secara berjenjang, hasil rekapitulasi KPU Pesawaran sudah diplenokan di KPU Provinsi Lampung dan KPU Pusat.

BACA: Partai Demokrat Menang Telak di Kabupaten Waykanan

Berdasarkan hasil rekapitulasi KPU Way Kanan, Partai Demokrat unggul dalam perolehan suara. Partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono itu menang telak dan meraih 11 kursi DPRD Way Kanan 2019-2024.

Posisi kedua diduduki PKB dan Nasdem (masing-masing 5 kursi), disusul Gerindra, PAN, dan PDIP (masing-masing 4 kursi), Golkar dan PKS masing-masing 3 kursi, dan Hanura 2 kursi.

Dengan perolehan 11 kursi, berarti Partai Demokrat menambah 4 kursi (pada Pemilu 2014 meraih 7 kursi). Sedangkan bagi Partai Gerindra perolehan kursi sebanyak 4 berarti sebuah penurunan. Sebab, pada Pemilu 2014 Gerindra mampu meraih 7 kursi.

Pada Pemilu 2014 lalu, Partai Demokrat dan Partai Gerindra menempatkan masing-masing meraih 7 kursi, PDIP dan Hanura 5 kursi, PKB 4 kursi, Golkar 4 kursi., Nasdem 3 kursi, PAN 2 kursi,  PPP 2 kursi , dan PKS 1 kursi.

Pada Pemilu 2019, ada 410 caleg yang bertarung untuk memperebutkan 40 kursi di DPRD Waykanan.

Berdasarkan penghitungan perolehan kursi dengan metode Sainte Lague, para caleg yang meraih kursi di DPRD Way Kanan pada Pemilu 2019 adalah sebagai berikut:

Dapil 1 Blambangan Umpu Negeri Agung:

    1. Aburizal Setiawan ( PKB)
    2. Naga Mas (Nasdem)
    3. Hamim Akbar (PKS)
    4. A. Haris Nasution (Gerindra)
    5. Komang Trawan (PDIP)
    6. Wilma Fadly ( PAN)
    7. Rial Kalbadi (Demokrat)
    8. Ferza Amiranata (Demokrat)
    9. Hairrulah (Demokrat)

Dapil 2 (Way Tuba, Bumi Agung, Bahuga dan Buay Bahuga):

  1. Sairul Sidiq (PKB)
  2. Jawiko. SH, (Nasdem)
  3. Lukman (PAN)
  4. Nengah Putre (Hanura)
  5. Rena Yani (Demokrat)
  6. Agus Irawan (Demokrat)
  7. Bambang Irawan (Golkar)

Dapil 3 Pakuan Ratu, Negara Batin dan Negeri Besar:

  1. Yulius Arifin Jaya, (PKB)
  2. Aziz Muslim SS. (Gerindra)
  3. H. Hamdani, SE., M.M (PDIP)
  4. Tari Ines Safitri, (Nasdem)
  5. Ari Saputra ( PAN)
  6. Dony Ahmad Ira (Hanura)
  7. Suriah ( Golkar)
  8. H. Arsyad (Demokrat)
  9. Badrison (Demokrat)

Dapil 4 (Baradatu dan Gunung Labuhan): 

  1. Romli, S.Pd.(PKB)
  2. Beta Juana, S.H.(PDIP)
  3. Yosse Sogoran (Nasdem)
  4. Danu Wildan Gotama, SE.
  5. (PKS)
  6. Rozali, S.H,. (PAN)
  7. Nikman (Demokrat)

Dapil 5 (Rebang Tangkas, Kasui, Banjit):

  1. Mustajab (PKB)
  2. Adinata (Gerindra)
  3. Masda Yulita (Gerindra)
  4. Dwi Subagyo (PDI P)
  5. Nyoman Karinu (Golkar )
  6. Tukiman (Nasdem)
  7. Hotman (Demokrat)
  8. Muharis (Demokrat)
  9. Mulyadi (Demokrat)