Kapal Tenggelam, 1 Penumpang Ditemukan Tewas, 9 Hilang

Ilustrasi kapal tenggelam/dok Kompas.com
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM — Kapal kayu yang membawa puluhan calon tenaga kerja asal Indonesia (TKI) tenggelam di perairan Bengkalis, Provinsi Riau, Kamis (23/1/2020).

Kepala Basarnas Pekanbaru, Ishak, mengatakan berdasarkan pengakuan penumpang yang selamat, jumlah penumpang kapal pompong atau kapal kayu tersebut ada 20 orang.

“10 orang selamat, 1 orang tadi ditemukan meninggal dunia, dan 9 lainnya masih dalam pencarian,” kata Ishak

Ishak mengatakan para TKI yang akan menuju Malaysia itu berangkat dari dermaga di perairan Pasir Putih Desa Putri Sembilan, Kecamatan Pulau Rupat Kabupaten Bengkalis pada Selasa malam, 21 Januari 2020 malam pukul 21.30 WIB.

Soal penyebab, Ishak mengatakan diduga karena cuaca buruk. “Pada Rabu malam cuaca di perairan Bengkalis tidak bagus. Gelombang tinggi,” katanya.

Namun, ada informasi lain yang menyebutkan bahwa kapal kayu tersebut bocor sehingga karam.

Kapolres Bengkalis AKBP Sigit Adiwuryanto mengatakan, pencarian korban dilakukan oleh Basarnas bersama Pol Air dan TNI Angkatan Laut.

Menurut Sigit, korban meninggal yang ditemukan tim penyelamat adalah berjenis kelamin perempuan.

“Tim juga menemukan dua  life jaket,” katannya.

Soal kapal, Sigit mengatakan kapal tersebut menggunakan mesin merk Yamaha 60 Pk sebanyak 2 unit dengan body fiber.

Berikut daftar nama penumpang selamat menurut Basarnas Pekanbaru:

1. Nama : Een Saputra
Umur : 30 Tahun
Agama: Islam
Alamat: Dusun Petua Desa Lhok Medang Ara Prov. Aceh

2. Nama : Mariska Sari
Umur: 30 tahun
Agama : Islam
Alamat : Pemalang Prov Jawa Tengah

3. Nama : Abdullah Faiz
Umur : 25 Tahun
Agama : Islam
Alamat : Amplas Medan

4. Nama : Doni Siregar
Umur : 25 Tahun
Agama : Kristen
Alamat : Kampung Lalang Medan

5. Nama : Rudiansah
Umur : 25 Tahun
Agama : Islam
Alamat : Kampung Mesjid Rantau Prapat

6. Nama : Sumon
Umur : 32 Tahun
Agama : Islam
Alamat : Bangladesh

7. Nama : Uli Handayani
Umur : 39 Tahun
Agama : Islam
Alamat : Simpang Padang Langkat

8. Nama : Fitria
Umur : 40 Tahun
Agama : Islam
Alamat : Air Joman Kisaran

9. Nama : Herman
Umur : 29 Tahun
Agama : Islam
Alamat : Kampung Seroja Batubara

10.Nama:Abib
Umur :28 thn
Agama: Islam
Alamat: Kota jambi