TERASLAMPUNG.COM — Kapal Motor (KM) Lintas Samudera yang berlayar dari Laino Raha menuju Kecamatan Maligano, Sulawesi Tenggara, terbakar di perairan Selat Buton, Minggu siang (7/8/2016) sekitar pukul 12.30 Wita. Dilaporkan, enam dari 20 penumpang kapal tersebut tewas.
“Kapal berangkat dari pelabuhan Laino Raha menuju Kecamatan Maligano dengan mengangkut penumpang sekitar 20 orang, 3 unit motor dan bensin 100 jergen 20 liter, baru sekitar 5 menit kapal berjalan dengan menggunakan 1 mesin kapal mengalami kebakaran,” kata Kabid Humas Polda Sulawesi Tenggara AKBP Sunarto, dilansir media lokal suarakendari.com.
Menurut Sunarto, KM Lintas Samudera adalah kapal fiber. Saat itu, kapal bermesin 4 dengan merk Yamaha 40 PK itu dinakhodai La Naona Bin La Sanuka (48, warga Desa La Pola Kecamata Maligano, Kabupaten Muna dengan ABK Kapal Jamil Bin Rahim, 39 tahun Dan La Feri Bin La Moda, 40 tahun, Desa La Pola Kecamatan Maligano.
Polda Sulawesi Tenggara melansir, kapal berangkat dari pelabuhan Laino Raha menuju Kec. Maligano dengan mengangkut penumpang sekitar 20 orang, 3 unit motor dan bensin 100 jergen 20 liter.
Namun, baru sekitar 5 menit kapal berjalan dengan menggunakan 1 mesin, ABK Kapal Jamil Bin Rahim, (39 ) menyalakan mesin ke 2 dan 3, pada saat menyalakan mesin ke 4 muncul percikan api yang menyambar selang bensin bahan bakar mesin yg membuat api membesar.
Dalam kondisi panik, nakhoda kapal Naona bersama ABK dan penumpang berusaha memadamkan api namun terus membesar dan membakar Kapal sehingga seluruh penumpang Kapal melompat ke laut termasuk motoris dan ABK.
Karena panik, beberapa penumpang langsung meloncat ke laut. Mereka ada yang mengenakan pelampung dan ada pula yang terjun bebas tanpa bantuan alat.