KPU Bandarlampung Terbitkan Buku Panduan Verifikasi Administrasi

Bagikan/Suka/Tweet:

BANDARLAMPUNG, Teraslampung,com– KPU Kota Bandarlampung menerbitkan buku panduan Verifikasi Administrasi dan Verifikasi Faktual Calon Perseorangan Walikota dan Wakil Walikota Bandar Lampung tahun 2015. Buku panduan ini untuk Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Ketua KPU Kota Bandar Lampung Fauzi Heri mengatakan, buku panduan ini diharapkan menjadi acuan atau panduan kerja PPS. Hal ini dalam menyukseskan penyelenggaraan pemilihan umum walikota dan wakil walikota.

“Maka saya harapkan pelaksanaan Pilkada Walikota dan Wakil Walikota dapat terlaksana lebih baik,” kata Fauzi, Selasa (16/6).

Menurut Fauzi, penerbitan  buku panduan ini dimaksudkan agar PPS dan PPK dapat menyukseskan Pilkada Walikota dan Wakil Walikota tahun 2015, khususnya terkait verifikasi aministrasi dan verifikasi faktual calon perseorangan Walikota dan Wakil Walikota Bandar Lampung.

“Semoga buku panduan ini menjadi petunjuk pelaksanaan bagi anggota PPS dan PPK se-Kota Bandar Lampung,” ujar Fauzi.

Selain itu, dalam buku panduan ini berisi juga mengenai pengumuman penyerahan syarat dukungan, tahapan, jadwal, dan syarat dokumen. Hasil penelitian administrasi syarat dukungan oleh KPU, bagan untuk jadwal penerimaan administrasi oleh KPU, dan penelitian dugaan kegandaan oleh KPU.

Bagan alur administrasi, tahapan penelitian faktual dukungan pasangan calon perseorangan yang dilakukan oleh petugas PPS, bagan alur verifikasi faktual, dan lainnya.

rl