TERASLAMPUNG.COM, Bandarlampung — Kusaeri, S.H., M.H. dan Iswandi Kunang, S.Sos dipercaya menakhodai Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Lampung periode 2024-2029. Pelantikan Kusaeri dan Iswandi bersama pengurus lain dilakukan Ketua Umum HNSI Pusat Laksamana (Purn) Sumardjono di Aula BPMP Lampung, Jl. Jenderaal Gatot Subroto Bandarlampung, Jumat (26/4/2024).
Dalam sambutannya, Laksamana (Purn) Sumardjono mengatakan, HNSI mencoba ikut berpartisipasi untuk membantu pemerintah dalam menyejahterakan para nelayan, yang berdaulat dalam bingkai NKRI.
Mantan Kepala Staf TNI Angkatan Laut yang memiliki pengalaman 20 tahun di laut itu mengatakan, HNSI dibentuk dengan tujuan untuk menjembatani kepentingan para nelayan dengan pemerintah.
“Jadi kita punya tanggung jawab bagaimana kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan dapat berpihak kepada kesejahteraan para nelayan. Kita akan terus mendorong agar para nelayan mampu meningkatkan hasil tangkapan, terjamin kesehatannya dengan asuransi, dan memperkuat kerja sama dengan lembaga-lembaga perikanan,” katanya.
Kepada para pengruuss DPD HNSI Lampung, Sumardjono berharap bisa bekerja sama dengan para nelayan dan para pemangku kepentingan (stakeholder) terkait.
Sementara itu, Ketua HNSI Lampung, Kusaeri, bertekad untuk mewujudkan harapan HNSI Pusat dan harapan para nelayan di Lampung.
“Oleh sebab itu, saya mohon dukungan semua pengurus HNSI Lampung untuk mewujudkan harapan tersebut,” katanya.