TERASLAMPUNG.COM — Kalau kamu seorang pelajar, mahasiswa, dan usianya masih muda sehingga layak disebut pemuda, ini kesempatan bagus buatmu untuk bisa berkeliling Indonesia bersama program Ekspedisi Nusantara Jaya (ENJ) 2017).
Ada 3.000 pemuda yang dijadwalkan mengikuti Ekspedisi Nusantara Jaya (ENJ) 2017 Kelompok Pemuda/Umum dengan Kapal Perintis.
Perincian peserta ENJ 2017 adalah sebagai berikut:
ENJ Kelompok Pemuda (Kapal Perintis) sebanyak 2.000 Pemuda
ENJ Kelompok Mahasiswa (Kapal Perintis) sebanyaj 1.000 Mahasiswa
ENJ Kelompok Siswa (KRI Dewaruci), sebanyaj 68 Pelajar SLTA (SMA/sederajat)
Untuk mendaftar, kamu bisa klik di website www.enj-maritim.id . Pendaftaran dilakukan secara online.
Pendaftaran dibuka sampai dengan tanggal 11 JUNI 2017
Peserta akan melakukan pelayaran dan kegiatan sosial kemasyarakatan di pulau-pulau terdepan, terpencil, dan daerah perbatasan Indonesia selama 7-10 hari.
Sebuah kesempatan yang sangat berharga bagi generasi muda untuk mendapatkan pengalaman berkontribusi dalam pembangunan nasional, mengenal Indonesia lebih dekat, serta mengarungi lautan dan kepulauan Indonesia nan indah mempesona melalui ENJ 2017.