Para Dubes Negara Timteng Kunjungi PT Wong Coco, PT GGPC, dan Nestle

Para dubes Timur Tengah diterima Plt Sekda Provinsi Lampung,Hamartoni Ahadis.
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG — Lima Duta Besar Negara Timur Tengah yang melakukan kunjungan diagendakan berkunjung ke 3 perusahaan yaitu PT Wong Coco, PT Great Giant Pineapple Plantation, dan PT Nestle Indonesia (Nescafe), Selasa, 6 Maret 2018).

Dubes Timur Tengah berkunjung ke Lampung dalam rangka “Familiarization Trip for Ambassadors of Middle East Countries Promoting Cooperation in The Field of Trade, Tourism, and Invesment.”

Kunjungan para Dubes tersebut, sebagai imbas keberhasilan keberhasilan Pemprov Lampung selama 3 tahun terakhir yg gencar melakukan promosi potensi Lampung di dunia internasional.

Gencarnya upaya pemprov mempromosikan potensi lampung didunia internasional, kini berbuah manis, kerja keras yg dirintis Pemprov 3 tahun terakhir ini telah membuat para Duta Besar Timur Tengah terkesan.

Mereka berminat menjalin kerja sama perdagangan dan investasi. Bahkan, Kuwait berencana membuka penerbangan langsung ke Lampung dan tertarik berinvestasi kambing saburai.

Hal itu terungkap dalam ekspose potensi Lampung di depan lima Dubes Timur Tengah di Ruang Rapat Utama Kantor Gubernur Lampung., Senin (5/3/2018). Para Dubes itu diterima Plt. Sekdaprov Lampung Hamartoni Ahadis, mewakili Pjs. Gubernur Lampung Didik Suprayitno.

Dalam acara ekspose itu, para Dubes mendengar pemaparan Plt. Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Sekda Provinsi Lampung Taufik Hidayat. Taufik yang juga Kepala Bappeda itu menjelaskan bahwa Lampung terdepan di Sumatera.

Salah satu prestasi Lampung adalah peningkatan pesat daya saing secara nasional dari peringkat 25 menjadi peringkat 11. Selain itu, pertumbuhan ekonomi Provinsi Lampung di 3 tahun terakhir ini rata-rata 5,03%, berada di atas rata-rata pertumbuhan ekonomi sumatera (4,09%) dan nasional (5,01%).

Usai pemaparan sejumlah potensi Lampung itu, Duta Besar Kerajaan Maroko untuk Indonesia Oudia Benabdellah menyampaikan kesannya.

“Para Duta Besar Negara-negara Timur Tengah merasa terkesan dengan potensi Lampung dan tertarik untuk meningkatkan kerjasama dengan Provinsi Lampung utamanya pada sektor perdagangan dan pariwisata,” ujarnya.

Benabdellah mengatakan setelah mendengarkan paparan potensi Provinsi Lampung yang dikemukakan oleh Taufik Hidayat, dirinya dan seluruh duta besar yang hadir yakin terdapat kesempatan besar bagi Negara Timur Tengah dan Lampung untuk meningkatkan kerjasama diantara kedua negara.

“Setelah mendengar ekspose tadi, kami yakin ada kesempatan besar yang tersimpan untuk bekerjasama. Khususnya pada sektor perdagangan yang bersifat komplementer atau saling melengkapi. Artinya, bahwa baik Lampung maupun Negara di Timur Tengah memproduksi barang yang belum ada dimasing-masing Negara,” ujarnya.