Partai Nasdem Usung Anies Baswedan sebagai Capres 2024

Ketua DPW Partai Nasdem Lampung, Herman HN
Ketua DPW Partai Nasdem Lampung, Herman HN
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM, JAKARTA — Partai Nasional Demokrat (Nasdem) resmi mengusung Anies Baswedan sebagai Capres 2024. Deklarasi pencapresan itu disampaikan oleh Ketua Umum (Ketum) Surya Paloh di Nasdem Tower, Jakarta Senin 3 Oktober 2022.

Surya Paloh dalam sambutannya mengatakan, dalam Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Nasdem beberapa waktu yang lalu diputuskan tiga orang Capres dan selanjutnya Ketum yang akan memutuskan satu dari tiga orang tersebut.

“Sebagian waktu saya lakukan untuk mengupayakan mendapatkan berbagai masukan, saran, pandangan sekaligus bagian dari kontemplasi diri yang cukup banyak memberikan waktu bagi diri saya sebelum mengambil suatu keputusan,” katanya.

Surya Paloh menegaskan Nasdem dalam menuntukan Capres 2024 Anis Baswedan adalah yang terbaik dari yang baik

“Nasdem menghargai anak bangsa dari manapun itu, dari partai manapun itu, kelompok manapun yang mempunyai niat untuk mendarmabaktikan dirinya untuk negeri ini. Maka yang dicari Nasdem adalah yang terbaik dari pada yang baik-baik. Inilah kenapa akhirnya Nasdem melihat seorang sosok Anies Baswedan. Kami mempunyai keyakinan pikiran-pikiran dalam perspektif baik secara makro dan mikro sejalan dengan apa yang kita inginkan,” ungkapnya.

Sementara itu Anies Baswedan mengatakan dia meminta izin menuntaskan tugasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta hingga 12 Oktober 2022  mendatang setelah itu baru membangun kolaborasi.

“Izinkan kami mengembalikan amanat dan mandat rakyat Jakarta, datang tampak muka pulang tampak punggung. Sesudah itu kita langsung bersiap membangun kolaborasi yang solid, bersiap untuk melaksanakan apa yang diamanahkan oleh Partai Nasdem,” katanya.

Ketua DPW Nasdem Lampung Herman HN menyatakan kesiapannya mendukung Anies Baswedan sebagai Capres 2024 dengan meminta seluruh DPD Nasdem se-Lampung mulai memperkenalkan Anies ke masyarakat.

“Mulai hari ini harus kami  perkenalkan kepada masyarakat se-Provinsi Lampung khususnya, umumnya seluruh Indonesia melalui media cetak, elektronik, baleho semuanya harus kita sudah Anies Baswedan,” katanya kepada awak media. Kami a juga instruksikan mulai dari DPD sampai tingkat ranting,” katanya.

Dandy Ibrahim