Pilbup  

Pilbup Lampura, Yusrizal akan Tingkatkan Kesejahteraan Petani

Yusrizal, salah seorang kandidat Bupati atau Wakil Bupati Lampung Utara memaparkan visi dan misinya kepada panitia penjaringan Partai Demokrat
Bagikan/Suka/Tweet:

Feaby|Teraslampung.com

Kotabumi — M. Yusrizal, salah satu kandidat Bupati atau Wakil Bupati Lampung Utara dari Partai Demokrat berjanji, akan lebih meningkatkan kesejahteraan para petani jika nanti dipercaya memimpin Lampung Utara.

“Mayoritas penduduk Lampung Utara merupakan petani maka sudah sepantasnya dan sangat wajar jika kesejahteraan mereka ditingkatkan,” tegas M. Yusrizal saat diminta memaparkan visi dan misinya di hadapan panitia penjaringan Partai Demokrat Lampung Utara, Rabu (23/8/2017).

Peningkatan kesejahteraan terhadap para petani merupakan salah satu misi yang akan dilaksanakannya jika memang dipercaya untuk mengemban amanah baik sebagai pemimpin atau pendamping pemimpin di masa mendatang. Kedua belas misi yang akan dijadikan sebagai arah kebijakannya tersebut untuk mewujudkan visi Lampung Utara yang sejahtera, mandiri, religius, dan berkeadilan.

“Petani harus diberikan jaminan mengenai kestabilan harga agar mereka tenang dan tenteram saat bekerja. Mereka juga diberikan pelatihan – pelatihan supaya pengetahuan mereka bertambah,” paparnya.

‎Selain kebijakan terhadap para petani, masih ada sebelas kebijakan lainnya yang akan diterapkannya. Kesebelas misi itu, yakni mewujudkan reformasi birokrasi yang sebenar – benarnya, transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan anggaran yang dapat diakses oleh siapapun melalui sistem E-Budgeting (sistem anggaran elektronik yang dapat diakses tiap masyarakat).

Lalu, menentukan posisi aparatur pemerintah sesuai dengan Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan, meningkatkan peran pengusaha lokal dan pengusaha muda guna kemandirian daerah. Setelah itu, terciptanya keamanan yang merata dengan menitikberatkan pada aparatur penegak hukum yang tidak tebang pilih, memaksimalkan musyawarah perencanaan pembangunan ‎mulai dari desa hingga kabupaten secara luas dan mendalam.

Selanjutnya, memberikan pelayanan kesehatan prima dan gratis, ‎memberikan pendidikan gratis yang seutuhnya, membangun destinasi wisata, mengundang investor luar, dan memantapkan pembangunan perekonomian daerah melalui penguatan sektor pertanian, industri, perdagangan, dan pariwisata.

“Melalui kedua belas misi itu, saya ingin seluruh masyarakat Lampung Utara sejahtera, dan Lampung Utara dapat lebih maju dan berkembang di masa mendatang,” terang dia.

Wakil Ketua II DPRD Lampung Utara ini akan mengupayakan untuk mengombinasikan pelbagai misinya tersebut kepada calon bupati yang meminangnya untuk menjadi calon wakil bupati. Langkah ini harus dilakukannya supaya visinya dapat tercapai tanpa harus mengesampingkan visi dan misi calon pendampingnya.

“Kami akan bermusyawarah atau berdikusi ‎untuk menyatukan visi dan misi supaya dapat menjadi kekuatan besar yang bermanfaat bagi Lampung Utara. Mohon doa dan restunya agar tujuan mulia ini dapat tercapai,” katanya mengakhiri pemaparannya.