Pilkada Bandarlampung, Yusuf Kohar tidak Mau Borong Parpol

Yusuf Kohar
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM — Yusuf Kohar – Tulus Purnomo lebih maju dibanding pasangan bakal kandidat lain dalam meraih dukungan parpol untuk maju pada Pilkada Kota Bandarlampung, Desember 2020 mendatang. Hingga saat ini sudah empat parpol yang memberikan dukungan untuk Kohar – Tulus. Empat partai itu adalah Partai Demokrat, Perindo, PKB, dan PAN.

BACA: Ini Kata Sudin Soal Rekomendasi PDIP di Pilkada Bandarlampung

“Alhamdulilah, untuk saat ini kami resmi diusung empat partai politik, yaitu Demokrat, Perindo, PAN, PKB untuk maju bertarung di Pilwakot Desember mendatang. Kami akan terus menjalin komunikasi dengan sejumlah parpol lain,” kata Yusuf Kohar, di Begadang Resto, Jumat. (24/7/2020).

Wakil Wali Kota Bandarlampung itu yakin masih ada peluang untuk mendapatkan dukungan dari parpol lain.

“Komunikasi dengan parpol lain terus kami lakukan. Semua masih berpeluang. Kami akan berjuang bersama untuk memenangi Pilwakot Bandarlampung,” katanya.

Soal rekomendasi dari empat parpol yang sudah didapatkannya, Yusuf Kohar mengaku semuanya sah karena SK-nya ditandatangani ketua umum dan sekjen DPP partai.

Meskipun masih berusaha melakukan komunikasi dengan parpol lain, Yusuf Kohar mengaku pihaknya tidak mau “memborong” partai politik.

“Kalau parpol menilai kami punya kemampuan memimpin Bandarlampung ini lebih baik, kami terbuka. Misalkan ada Gerindra, NasDem, PKS, Golkar jika mau bergabung kami nggak boleh menolak,” kata Yusuf Kohar.

Menurut deklarator Partai Demokrat Lampung ini, pihaknya  terus bergerak menggaet hati masyarakat Bandarlampung dengan melibatkan para relawan.

“Ada relawan Yusuf Kohar, relawan istri Yusuf Kohar, relawan Tulus Purnomo, dan relawan istri Tulus Purnomo. Karena yang mencoblos itu adalah rakyat, maka kita tarik simpati hati masyarakat,” katanya.

Mas Alina Arifin