TERASLAMPUNG.COM – Hingga masa penjaringan ditutup pada Sabtu (27/5/2017), PDIP Lampung sudah menjaring enam bakal calon bupati dan sepuluh bakal calon wakil wakil bupati untuk Pilkada Tanggamus. Partai berlambang banteng moncong putih ini paling diminati karena paling banyak memiliki kursi di legislatif.
Enam bakal calon bupati Tanggamus yang mengambil formulir dari PDIP Lampung adalah Hj. Dewi Handajani; H. Syamsul Hadi; Joko Santoso. SP. MH; H.Nizwar Affandi. SH. MSi; Suhardi MY. S. Sos. MM; dan Rizal Umar.
Sedangkan sepuluh orang yang berminat mendaftar untuk diusung PDIP sebagai bakal calon wakil bupati adalah H. Alhajar Sahyan. SH. MH; Taufiqurrahman; Ahmad Barkhiah; AM. Safi’i; Nuzul Irsan; KRT. Styo Anugerah Perkasa; Zainuddin Hanafi; Pandu Kesuma Dewangsa; H. Teddy Kurniawan; Sugiharto. S.Hi.
Salah satu bakal calon bupati yang mengambil formulir penjaringan PDIP Lampung adalah Dewi Handajani, istri bupati nonaktif Tanggamus saat ini Bambang Kurniawan. Dia mendaftarkan diri sehari sebelum ditutup, Jumat (26/5). Dewi sendiri kader partai. Dia menjabat menjabat sekretaris DPC PDIP Tanggamus.
Untuk menghadapi pilbup dan pilgub nanti, PDIP Tanggamus telah melakukan konsolidasi partai hingga tingkat anak ranting.Ketua DPC PDIP Tanggamus Suhardi Buyung mengatakan ,bahwa konsolidasi akan dilakukan di 20 pimpinan anak cabang (PAC) dan 302 pimpinan ranting.
Menurut dia, konsolidasi penting untuk mensolidasikan kader, sekaligus perkenalan saya selaku ketua Plh DPC PDIP Tanggamus. Pria yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPD PDIP Lampung itu juga mengatakan, bahwa PDIP dalam pilbup dan pilgub menganggap semua partai politik adalah lawan berat, sehingga pantang bagi partai besutan Megawati Soekarno Putri itu untuk meremehkan kekuatan parpol lain.
Herman Batin Mangku