News  

Polda Lampung Raih Rekor MURI sebagai Penggagas Petugas Pengatur Lalu Lintas Terbanyak

Kapolda Lampung dan jajaran kepolisian Polda Lampung menunjukkan pengharhaan rekor MJRI yang baru draih
Bagikan/Suka/Tweet:

Zainal Asikin|Teraslampung.com

BANDARLAMPUNG — Kepolisian daerah (Polda) Lampung meraih penghargaan rekor Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai penggagas pengaturan lalu lintas dengan jumlah petugas gabungan terbanyak sekitar 120 ribu orang lebih. Penghargaan tersebut diberikan saat acara syukuran HUT Lalu Luntas Polri ke-61 yang digelar di bundaran Tugu Adipura, Senin (3/9/2016) pagi.

Penghargaan rekor Muri, diserahkan oleh Senior Manager Muri, Ngaderi Susanto kepada Kapolda Lampung, Brigjen Pol Ike Edwin dan Walikota Bandarlampung, Herman HN.

Sebelum Kapolda Lampung, Brigjen Pol Ike Edwin bersama Walikota Bandarlampung, Herman HN, Ketua DPRD Lampung, Dedi Aprizal, Korem 043 Gatam, Danlanal, Danbrigif serta petugas Sat Pol PP membagi-bagikan helm gratis kepada para pengendara sepeda motor di bundaran Tugu Adipura.

Pembagian helm tersebut, bertujuan agar para pengendara motor selalu taat dan tertib berlalu-lintas. Hal ini sesuai dengan program Promoter 100 hari Kapolri Jenderal Tito Karnavian. Selain itu juga, pembagian helm gratis yang dilakukan sebagai bentuk dan wujud Kota Bandarlampung harus tertib berlalu-lintas.

“Total petugas yang mengatur lalu lintas sekitar 120 ribu orang lebih yang terdiri dari petugas gabunga, baik dari kepolisian, TNI, Pol PP, pejabat Provinsi dan Kota mulai dari Camat dan Lurah. Mereka semua turun kejalan mengatur lalu lintas,”ujar Kapolda Lampung, Brigjen Pol Ike Edwin, Senin (3/10/2016).

Dikatakannya, ia menginginkan agar seluruh masyarakat tidak hanya di Kota Bandarlampung saja begitu juga di Kabupaten lainnya di Provinsi Lampung, supaya lebih memahami keselamatan saat berkendara dan sudah saatnya untuk tertib berlalu-lintas.