Feaby|Teraslampung.com
Kotabumi–Dengan alasan tergerak untuk turut memajukan Lampung Utara, Netty Hastuti, politisi perempuan asal PAN akhirnya membulatkan tekad untuk maju dalam Pilkada Lampung Utara mendatang. Keseriusannya ini dibuktikan dengan mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon wakil bupati di PAN Lampung Utara pada Sabtu lalu (27/4/2024).
Pantauan di lokasi, kedatangan anggota legislatif Lampung Utara ini didampingi oleh sejumlah pendukungnya. Kebanyakan di antara mereka adalah kaum hawa. Dengan munculnya nama Netty maka ini merupakan kali kedua Lampung Utara memiliki bakal atau calon yang berasal dari kaum perempuan.
“Hari ini saya mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon wakil bupati,” terang Netty usai pengambilan formulir kala itu.
Adapun alasan mendasar yang melatarbelakangi keinginannya untuk ikut dalam Pilkada mendatang ialah ingin membawa Lampung Utara ke arah yang lebih baik. Dengan demikian, Lampung Utara dapat menyejajarkan diri dengan daerah lain di Lampung.
“Niatnya agar Lampung Utara ini dapat lebih berkembang dan maju di masa mendatang,” kata dia.
Sementara itu, Ketua Penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah PAN, Suwardi mengatakan, kader mereka tersebut memang mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati. Hal ini juga sejalan dengan keinginan PAN.
“Selama ini Lampung Utara kekurangan figur perempuan dalam Pilkada,” paparnya.
Ia kembali menjelaskan, dengan kehadiran Netty maka jumlah pendaftar dalam penjaringan mereka telah mencapai tiga orang. Rinciannya, dua orang sebagai bakal calon bupati, dan satu sebagai bakal calon wakil bupati.
“Jadi, semuanya sudah ada tiga pendaftar ya,”katanya.