
Zainal Asikin|Teraslampung.com
BANDARLAMPUNG — Serah terima jabatan (Sertijab) Kapolda Lampung dari Brigjen Pol Ike Edwin ke Brigjen Pol Sudjarno akan digelar di Rupattama Mabes Polri, pada Rabu (12/10/2016) mendatang sekitar pukul 07.00 WIB.
Jadwal acara serah terima jabatan tersebut tertuang dalam surat telegram Kapolri No. ST/2452/X/2016 tertanggal 10 Oktober 2016.
Dalam surat telegram Kapolri, selain Sertijab Kapolda Lampung jabatan lain yang akan diserahterimakan adalah, Kapolda Sumatera Utara, Kapolda Bengkulu, Kapolda Kepulauan Bangka Belitung, Kapolda Banten, Kabaintel Polri, dan Kadivkum Polri.
Pada acara itu Brigjen Ike Edwin akan menyerahkan jabatan Kapolda Lampung kepada penggantinya, Brigjen Sudjarno. Ike selanjutnya akan menjabat sebagai Kepala Sespimma Lemdikpol Polri.