Rajo Cetik Bertekad Memasyarakatkan Gamolan Pekhing di Sejumlah Perguruan Tinggi Seni

Bagikan/Suka/Tweet:

BANDARLAMPUNG, Teraslampung.com – Kehadiran Syafril “Rajo Cetik” Yamin dalam workshop Gamolan Pekhing yang digelar Di Gedung Studio, ISI Surakarta, Jumat (8/4) mendapat sambutan hangat dari civitas akademika ISI Surakarta.

Syafril kini bertekad akan terus berupaya memasyarakatkan gamolan pekhing ke berbagai perguruan tinggi seni lainnya seperti; ISBI Bandung, STKW Surabaya, ISBI Kaltim, ISI Padangpanjang dan sekolah tinggi seni lainnya yang ada di Indonesia seperti yang sudah dilakukan oleh Wayan Moccoh sebelumnya.

“Langkah ini selain merupakan upaya pelestarian, juga merupakan promosi seni yang bisa dikembangkan hingga mancanegara, juga memberi peluang kepada mahasiswa-mahasiswa Lampung asal ISI menjadi dosen atau pengajar,” ungkap Mamak Lil, panggilan akrab Syafril Yamin, Minggu (10/4)

SIMAK: Syafril “Rajo Cetik” Yamin Berikan Materi Workshop Gamolan Pekhing di ISI Solo

Saat jadi pemateri workshop Lil berharap gamolan pekhing karyanya ini, bisa memberikan warna baru dalam perkembangan khasanah musik tradisional di Nusantara.

“Untuk itulah gamolan pekhing perlu dilestarikan, dipromosikan dan ditumbuhkembangkan dalam pembelajaran di sekolah dan perguruan tinggi seni,” tandas Syafril.

Ketua Jurusan Etnomusikologi dan Seni Pertunjukan Sigit Astono, S.Kar.M.Hum menyambut baik kehadiran musik gamolan pekhing dalam kurikulum ISI Surakarta.

Proses pelarasan nada gamolan pekhing (Foto: Istimewa)
“Saya merasa bangga pembuat sekaligus praktisi seni alias pemain gamolan pekhing bisa memberikan materi kepada mahasiswa ISI secara langsung,” ujar Sigit Astono.

Pada sesi terakhir workshop Ketua Jurusan Etnomusikologi dan Seni Pertunjukan ISi Surakarta Sigit Astono memberikan piagam sekaligus pengakuan Syafril Yamin sebagai maestro musik gamolan pekhing.

Sebelumnya, penulis buku Gamolan Pekhing, Musik Bambu dari Sekala Berak I Wayan Sumerta Dana Arta juga sudah mengawali workshop gamolan pekhing sebagai soft lounching Gamolan Pekhing masuk kurikulum ISI Yogyakarta dan ISI Surakarta.

 

Kegiatan workshop
ini  merupakan  pemberlakukan pembelajaran musik gamolan
pekhing di ISI Surakarta ini diikuti tak kurang diikuti puluhan mahasiswa
Etnomusikologi dan dosen-dosen ISI.