Ratusan Warga Lampura Ikuti Jalan Sehat STIH Muhammadiyah Kotabumi

Bagikan/Suka/Tweet:

Feaby/Teraslampung.com

Kotabumi–Ratusan warga Lampung Utara mengikuti kegiatan jalan sehat yang digelar oleh Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Muhammadiyah, Kotabumi, Lampung Utara, Minggu (21/2) pagi.

Kegiatan jalan sehat ini merupakan rangkaian kegiatan peringatan Milad ke-29 STIH Muhammadiyah, Kotabumi. Selain jalan sehat, STIHM Kotabumi juga menggelar kegiatan Bhakti Sosial dan donor darah.

“Jalan sehat ini rangkaian kegiatan yang digelar untuk memperingati Milad ke-29 STIH Muhammadiyah, Kotabumi yang jatuh pada tanggal 21 Februari ini. ‎Pesertanya dari masyarakat umum, pelajar dan mahasiswa sendiri,” kata Ketua STIH Muhammadiyah, Kotabumi, Salis M. Abduh di Sela – sela kegiatan.

‎Dalam kegiatan jalan sehat ini, menurut Salis, pihaknya menyiapkan berbagai hadiah menarik kepada para peserta. Hadiah utamanya ialah satu unit sepeda motor Yamaha dan sepeda gunung. Rute jalan sehat yang harus ditempuh para peserta ini yakni dimulai dari kampus STIHM dan kemudian

“Rutenya masih pada seputaran kampus saja. Untuk kupon hadiah, kami bagikan seminggu sebelum acara,” tuturnya.

Di tempat sama, Demisioner Pengurus Cabang IMM (Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah), Sigit mengatakan, terselenggaranya kegiatan jalan sehat dalam rangka peringatan Milad ke-29 STIHM Kotabumi ini berkata bantuan dan kerja keras semua pihak termasuk donatur. ‎Salah satu donatur kegiatan di antaranya anggota DPRD Provinsi Lampung, Nerozely Agung Putra dari partai Demokrat‎. Selain memberikan sepeda gunung sebagai salah satu hadiah, Nerozely juga memberikan sejumlah fasilitas pendukung lainnya dalam peringatan Milad ini.

“Dalam peringatan Milad ini, selain jalan sehat, kami juga menggelar ‎bhakti sosial dan donor darah. Acara ini terselenggara berkat bantuan dan kerja keras semua pihak termasuk donatur,” kata dia.