Musik  

Ribuan Penggemar Iwan Fals Padati Lapangan Marines Eco Park Piabung

Bagikan/Suka/Tweet:

Zainal Asikin|Teraslampung.com

PESAWARAN — Ribuan masyarakat dari berbagai daerah di Lampung, tumpah ruah memadati Lapangan Marines Eco Park, Piabung, Pesawaran, Minggu (23/10/2016) sore sekitar pukul 15.30 WIB. Ribuan masyarakat tersebut, berkumpul untuk menyaksikan konser musik BPP Ormas Oi yang menghadirkan musisi legendaris, Iwan Fals dan Band Fals bertajuk ‘Jaga Bumi’.

Pantauan teraslampung.com, konser musik yang menghadirkan pelantun tembang Bento tersebut, sudah dinanti oleh ribuan penggemarnya yang sudah memadatai lokasi konser.
Para penggemar Iwan Fals yang hadir di bumi marinir, Piabung, Pesawaran tidak hanya dari Lapung saja. Bahkan dari luar Lampung, seperti Jakarta, Palembang, Brebes, Pekalongan, Solo, Jawa Barat, Bogor, Semarang, Banten, Denpasar dan beberapa daerah lainnya.

Dalam konser musik tersebut, musisi pemilik nama asli Virgiawan Listanto atau dikenal Iwan Fals, tampil dengan mengenakan celana loreng marinir, kaos biru, topi dan kacamata.

Konser musik yang digagas oleh BPP Ormas Oi tersebut, Iwan Fals manggung selama dua jam lebih dengan membawakan beberapa lagu hits dari karnyanya yang terdahulu maupun yang terbaru. Konser musik itu, diawali Iwan Fals dengan menyanyikan lagu Kumenanti Seorang Kekasih, dan dilanjutkan dengan Belum Ada Judul.

Sesuai dengan tema konser ‘Jaga Bumi’, Iwan Fals juga membawakan lagu-lagu yang bertema kepedulian terhadap lingkungan. Seperti lagu Pohon Untuk Kehidupan, Tanam Siram Tanam, Tak Biru Lagi Lautku, Desa dan lagu terbarunya Untuk Indonesia.

Disela-sela konsernya, legenda musik Indonesia Iwan Fals memberikan pesan-pesan moral kepada ribuan penggemarnya dan juga anggota Oi, agar selalu mencintai alam dan lingkungan. Usai menyanyikan tentang Sampah, Iwan Fals menyampaikan pesan kepada ribuan penggemarnya.

“Alam ini harus dijaga, musuh kita adalah sampah jadi membuang sampah jangan sembarangan. Buang pada tempatnya, kalau tidak ada kantong sampah, masukkan kantong celana, kalau tidak punya kantong masukkan saja sampah ke dalam mulut Koruptor,”teriak Iwan dengan teriakan Oi…Oi….Oi….

Sebagai orang Indonesia, kita wajib menjaganya Oi sanggup? Tanya Iwan yang dijawab juga pernyataan sanggup oleh ribuan penggemarnya. Selain membawakan lagu bertema tentang lingkungan, Iwan Fals juga menyanyikan tembang yang diciptakan khusus untuk anggota TNI seperti Serdadu, Nyanyian perang.

Iwan Fals mengajak nyanyi bersama Danbrigif 3 Marinir Piabung, Danrem 043 Gatam, Danlanal, DanAU dan Brimobda Lampung diatas panggung dengan lagu Tinggalkan Ayah, Tinggalkan Ibu.

Lagu yang dibawakan Iwan bersama para petinggi TNI di Lampung, sebagai ungkapan terima kasih kepada anggota TNI yang sudah memberikan tempat untuk menggelar konser musiknya bertajuk ‘Jaga Bumi’.
Meski dengan cuaca mendung, konser Iwan Fals bertajuk ‘Jaga Bumi’ yang digelar di lapangan Marines Eco Park, Piabung, satu persatu lagu-lagu Hitsnya dinyanyikan oleh Iwan Fals. Diantaranya,

Selanjutnya, Iwan Fals menyanyikan lagu yang sudah menjadi hitsnya dan dinanti oleh ribuan penggemarnya. Seperti lagu Bongkar, Bento dan Hio. Saat menyanyikan lagu tersebut, Iwan Fals mendapat sambutan luar biasa dari ribuan penggemarnya yang merupakan anggota Oi dan juga pra prajurit TNI yang memadati lapangan Marines Eco Park.

Mereka langsung besorak, berjingkrak dengan penuh semangat ketika sejumlah lagu favoritnya dinyanyikan oleh sang idolanya. Mereka turut bernyanyi, bersama dengan musisi idolanya hingga lagu tersebut usai.

Sebagai lagu penutup dalam penampilan konser musik bertajuk ‘Jaga Bumi’, Iwan Fals menyuguhkan sebuah tembang Kemesraan.

Tur silaturahmi ‘Jaga Bumi’ ini, tidak hanya digelar Iwan Fals di Lampung saja. Konser musik yang juga dilatarbelakangi dengan kegiatan sosial Iwan Fals dan anggota Oi terhadap lingkungan juga digelar dibeberapa kota lainnya, seperti di Surabaya, Bali, Semarang dan selanjutnya akan digelar di Banten.

Konser musik yang digelar di bumi marinir, Piabung Pesawaran dengan menampilakn Iwan di lapangan Marines Eco Park, Piabung, Pesawaran yang berlangsung selama dua jam lebih, Minggu (23/10/2016) sore menggebrak panggung disaksikan ribuan penonton, baik dari anggota Oi, para prajurit TNI dan masyarakat sekitar. Dalam konser tersebut, pesan-pesan peduli terhadap lingkungan disampaikan Iwan Fals.