Feaby|Teraslampung.com
Kotabumi — Rumah milik Mastiap (59) di Desa Cahaya Negeri, Abung Barat, Lampung Utara ludes terbakar akibat dilalap si jago merah, Selasa (2/5/2017) sekitar pukul 21.30 WIB. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut.
Menurut Kepala Seksi Pelatihan dan Pencegahan Kebakaran Satuan Polisi Pamong Praja Lampung Utara, Firmansyah, musibah kebakaran ini terjadi saat korban hendak beristirahat. Saat itu, kobaran api pertama kali terlihat dari atap rumah.
“Menurut keterangan warga, api terlihat dari atap rumah,” kata dia, Rabu (3/5/2017).
Melihat kobaran api di rumahnya, Mastiap dan anaknya segera berhamburan ke luar rumah. Korban sama sekali tak dapat menyelamatkan barang – barang di rumahnya. Diperkirakan api berasal dari arus pendek listrik rumah korban.
Meski pihaknya menerjunkan tiga mobil pemadam kebakaran, namun dikarenakan jarak tempuh yang cukup jauh ditambah rumah korban yang terbuat dari papan, jilatan api dengan cepat melalap rumah korban hingga rata dengan tanah. Total kerugian yang diderita korban diperkirakan mencapai Rp100 juta.
“Karena rumahnya terbuat dari papan, api dengan cepat melalap menghanguskan rumah korban,” kata dia.