Zainal Asikin/teraslampung.com
Terminal Rajabasa Bandarlampung
BANDAR LAMPUNG – Jumlah penumpang arus balik yang datang maupun berangkat dari Terminal Induk Rajabasa sejak H+1 hingga H+5 setelah lebaran Idul Fitri 1435 H terus mengalami peningkatan. Hingga Minggu (3/7) tercatat sudah sebanyak 97.549 penumpang yang datang maupun pergi dari Terminal Rajabasa menggunakan armada Bus Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP) dan Bus Angkutan Kota Antar Provinsi (AKAP) menuju pelabuhan Bakauheni.
Kepala Terminal Induk Rajabasa Antoni Makki mengatakan, Setiap hari sejak H+1 jumlah penumpang yang datang dan pergi menggunakan armada Bus terus naik. Dengan rincian, penumpang yang datang sebanyak 43. 218 orang dan yang berangkat sebanyak 54. 331 orang.
Lonjakan penumpang arus balik di Terminal Induk Rajabasa menuju pelabuhan Bakauheni sudah mulai terjadi pada H+4 Jumat (1/8) pagi dengan Jumlah penumpang sebanyak 12.813 orang yang diberangkatan menggunakan armada Bus sebanyak 360 unit.
“Pada H+5 Sabtu pagi (2/8/2014) hingga malam, jumlah penumpang berangkat sebanyak 16.655 orang yang sudah diberangkatan menuju pelabuhan Bakauheni menggunakan armada Bus sebanyak 501 unit,” kata Antoni Makki saat ditemui teraslampung.com, Minggu (3/8)
Ia memperkirakan, untuk lonjakan arus balik para pemudik akan mulai kembali terjadi pada hari ini Minggu (3/8) pagi hingga malam nanti. Namun, mengenai jumlah pemudik yang diberangkatkan pihaknya belum dapat memastikan. Data tersebut baru dapat diketahui besok, Senin (4/8) pagi sekitar pukul 08.00 WIB. Pasalnya, Senin (4/8) seluruh pegawai PNS yang bekerja di perkantoran pemerintah, pekerja swasta dan buruh pabrik sudah mulai kembali bekerja secara normal setelah menjalani libur hari raya di kampung halamannya.
“Diperkirakan lonjakan pemudik ini akan terjadi sampai malam nanti, karena pemudik ini mayoritas akan kembali ke pulau jawa pada hari ini. Ya kalau pun nanti ada sisa pemudik, kemungkinan jumlahnya sedikit atau tidak terlalu banyak,” tandasnya.