Sosialisasi Perda, Elly Wahyuni Berbagi Pengalaman Atasi Covid-19

Elly Wahyuni (kanan kerudung merah) berkisah tentang pengalamannya terpapar Covid-19.
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM — Wakil Ketua I DPRD Provinsi Lampung, Elly Wahyuni, melakukan sosialisasi Perda Nomor 3 Tahun 2020 tentang Adaptasi Kebiasaan Baru Dalam Pencegahan dan Pengendalian Covid-19, Minggu (14/3/2021). Momen itu dimanfaatnya Elly untuk berbagi pengalaman tentang cara dia mengatasi Covid-19.

Elly memang termasuk salah seorang penyintas Covid-19 di Lampung. Ia dinyatakan positif Covid-19 pada Desember 2020.

“Akhir tahun lalu saya terkena Covid-19, tanpa saya tahu dari mana saya dapatkan virus tersebut. Saat itu, saya hanya merasa suhu tubuhnya tinggi. Saya mengira karena saya lelah lantaran jadwal kegiatan sangat padat,” ujarnya.

Tiga hari kemudian, kata Elly, ia mengalami panas dingin dan pegal-pegal.

“Saya mulai curiga bahwa saya terkena Covid-19. Akhirnya, sekitar 20 orang anggota keluarga saya melakukan tes antigen. Saya, kakak kandung saya, sekeluarga dinyatakan positif Covid 19. Namun keluarga yang lain, negatif,” katanya.

Elly mengaku, untuk lebih meyakinkan bahwa dirinya positif Covid 19, ia pun melakukan PCR. Satu hari kemudian hasilnya keluar: Elly memang positif Covid-19.

Setelah dinyatakan positif, Elly mengatakan dirinya kemudian melakukan isolasi mandiri lantaran hanya merasa demam dan tidak ada gejala lain.

Elly mengaku, selama isolasi hanya berdiam diri di rumah. Sesuai jadwal, ia keluar rumah untuk periksa ke dokter. Di rumah ia rajin mengonsumsi obat, vitamin, serta makanan bergizi untuk membuat imun tubuh.

“Selain itu kami rutin melakukan olahraga di rumah juga. Alhamdulillah, 14 hari kemudian kami melakukan tes antigen dan PCR kembali. Alhamdulillah dinyatakan sudah negatif. Pengalaman ini yang selalu saya bagikan setiap kali saya turun ke dapil saya, bahwa Covid itu benar- benar ada,” ujarnya.

Elly menegaskan, kini bukan saatnya lagi berdebat apakah Covid-19 ada atau tidak. “Saya mengalaminya sendiri. Covid-19 itu memang sungguh nyata,” katanya.

Ia berharap, masyarakat Lampung makin sadar tentang bahaya Covid-19 dan selalu mematuhi anjuran pemerintah.

“Jangan bosan untuk terus menerapkan protokol kesehatan. Gunakan masker jika bepergian. Cuci tangan pakai sabun dan jaga jarak jika berkumpul dengan beberapa orang,” ujarnya.

Terkait Perda Adaptasi Kebiasaan Baru, Elly mengatakan Perda tersebut bertujuan untuk melindungi masyarakat Lampung.

“Faktanya sampai hari ini kasus positif Covid-19 masih banyak. Itulah sebabnya, sosialisasi Perda ini menjadi penting,” katanya.