TERASLAMPUNG.COM — Apple telah menghadirkan lini tablet dengan harga terjangkau melalui iPad Gen 10 tetapi juga tetap menjadikan produknya bisa memberikan kemudahan dalam kinerja para pengguna. Apple juga mencoba dalam memperbarui spesifikasi iPad 10 sehingga menjadikannya lebih bertenaga dan berfungsi di setiap kondisi.
Peningkatan pada iPad ini ternyata membawa kelebihan yang bisa dijadikan sebagai bahan pertimbangan untuk penggunaan ketika memiliki rencana untuk membeli tablet canggih guna melengkapi berbagai aktivitas sehari-hari. Spesifikasi yang dimiliki oleh iPad 10 sangat handal dalam mendukung kinerja dan kreativitas.
Spesifikasi iPad Gen 10
- Desain modern yang colorful
Lihat dari segi desain tampilannya sudah berbeda dari Generasi pendahulunya karena seri ini membawa desain ulang secara modern dengan layar penuh karena kepergian dari home button membuat penggunaan lebih leluasa. Meskipun home button merupakan ikon dari iPad yang saat ini dihilangkan tetapi pengguna tetap bisa menikmati fitur touch id di bagian body samping yang berdampingan dengan tombol power untuk memberikan kemudahan dalam penggunaannya.
Terlebih dari segi colorful yang telah melengkapi akibat ini sudah didampingi oleh kualitas material terbaik. Perangkatnya sendiri menggunakan body aluminium sehingga sangat kuat dan nyaman ketika sedang diGenggam.
- Layar resolusi tinggi
Dalam mendukung spesifikasi tablet harus mengetahui kehebatan layar yang akan mendampingi kinerja dan kreativitas para penggunanya. Hal ini dikarenakan dari fitur itulah yang bisa digunakan oleh para pengguna setiap saat dengan iPad Gen 10 ini.
Pengguna telah disuguhkan dengan adanya layar liquid retina 10,9 inci bagaikan kanvas yang bisa dinikmati tanpa batas. Terlebih di bagian home button yang sudah ditarik menjadikan tampilan depan terlihat lebih luas dengan layarnya yang full sehingga bezel minim serta terdapat teknologi true tone untuk memberikan tampilan lebih nyaman di mata.
- Chipset gesit dalam mendukung kinerja
Spesifikasi unggulan lainnya yang dimiliki oleh iPad Gen 10 ini yaitu di bagian chipset karena produk Apple tidak pernah gagal ataupun diragukan lagi untuk masalah chipset yang bisa diandalkan. Perangkat yang satu ini sudah dibekali dengan chipset A15 Bionic dengan dukungan proses fabrikasi 5 nm yang tentunya jauh lebih bagus dibandingkan seri sebelumnya.
Terlebih lagi dengan kemampuan machine learning yang sudah ditingkatkan sampai 80% daripada seri sebelumnya sehingga pengguna bisa menikmati performa terbaik untuk mendampingi aktivitas hingga kinerja. Dengan menggunakan chipset tersebut tentunya memberikan kemudahan untuk aktivitas editing video, main game dengan grafisnya yang cukup tinggi serta kinerja berat lain yang membuatnya semakin lancar dan maksimal.
- Baterai dapat dinikmati sepanjang hari
Perangkat iPad Gen 10 tentunya menawarkan peningkatan yang sangat bagus karena tablet ini diharapkan bisa digunakan pada waktu yang lebih panjang sesuai kebutuhan aktivitas yang semakin meningkat setiap waktunya. Sehingga kehadiran perangkat ini sudah disematkan dengan adanya teknologi pengisian daya 20 watt untuk memberikan proses cepat saat charger menggunakan port USB type C yang sudah disediakan.
Kapasitas baterai yang dimiliki pada perangkat ini yaitu 7606 mAh serta pengisian daya ekstra cepat sehingga pengguna diharapkan tidak harus menunggu cukup lama saat menggunakan iPad ini.perangkat hanya akan membutuhkan waktu kisaran 30 menit saja untuk melakukan pengisian daya mulai dari 0 sampai 26% yang telah terbukti jauh meningkat dibandingkan iPad Generasi pendahulu.
- Kamera terbaik
Di bagian spesifikasi ini berada di sektor kamera yang harus dibahas dalam memaksimalkan fotografi serta videografi terbaik pada perangkat iPad Gen 10. Pada bagian belakang tablet iPad sudah dilengkapi dengan kamera dan lampu flash LED untuk memaksimalkan penerangan ketika pemotretan di waktu gelap.
Kamera utama pada perangkat ini telah mengusung resolusi 12 MP serta tersedianya fitur autofocus untuk menghasilkan foto hingga video yang semakin berkelas lagi. Sementara itu di bagian depan para pengguna sudah bisa melakukan kegiatan selfie ataupun video meeting yang tidak harus khawatir lagi karena kamera yang disematkan sangat bagus dengan resolusi 12 MP.