BANDARLAMPUNG, Teraslampung.com–Ini adalah salah satu penampilan para muli Lampung pada Karnaval Budaya dalam rangka Festival Krakatau 2014, 31 Agustus 2014 di Jl. Dr. Susilo Bandarlampung.
Dari belasan tim karnaval budaya Pemkab/Pemkot se-Lampung, hanya dua tim yang sempat menampilkan tarian di jalan raya yang dilalui arak-arakan peserta karnaval.
Karnaval budaya pada 2014 lebih kacau dibanding tahun 2012 lalu (tahun 2013 Festival Krakatau dan karnaval digelar di Lampung Selatan–Red.). Salah satu penyebabnya adalah penonton banyak menyerobot untuk bisa berfoto bersama para model yang mengenakan busana unik. Perjalanan arak-arakan karnaval pun tersendat di beberapa titik jalan yang dilalui peserta dari Mahan Agung hingga Lapangan Saburai, Enggal, Bandarlampung. (Mas Alina Arifin)
Lihat Juga: Video Karnaval Festival Krakatau: Para Muli Lampung itu Menari di Tengah Jalan Raya
Artikel terkait: Festival Krakatau dan Gebalau Budaya Festival