TERASLAMPUNG.COM — Wakil Bupati Waykanan, Edward Antony, positif terpapar virus corona atau Covid-19. Ihwal terpaparnya orang nomor dua di Kabupaten Waykanan itu disampaikan Gubernur Lampung, Arinal Djunaidi, Senin siang (10/8/2020).
BACA: Bertambah 9, Pasien Covid-19 di Lampung Jadi 316 Orang
Informasi itu kemudian dibenarkan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Waykanan, Anang Risgianto.
“Ya benar, Pak Wabup positif (covid-19). Saat ini dirawat di ruang isolasi salah satu rumah sakit pemerintah di Lampung” katanya.
Menurut Anang, sebelum dinyatakan positif Covid-19, pada 4 hingga 6 Agustus 2020 Edward Antony melakukan perjalanan ke Jakarta.
Pada Jumat (8/8/2020) Edward demam. Kemudian memeriksakan diri ke rumah sakit di Bandarlampung.
Hasil rapid test menunjukkan reaktif dan dilanjutkan dengan pemeriksaan swab. Hasil swas menunjukkan bahwa Edward Antony positif Covid-19.
“Pada Minggu (9/8/2020) kembali dilakukan pengambilan sampel usap dan tes dengan PCR yang kedua dengan hasil juga positif Covid-19,” kata Anang.
Setelah Edward dinyatakan positif Covid-19, Dinas Kesehatan Waykanan kemudian melakukan penelusuran terhadap 22 orang yang melakukan kontak dengan Edward. Hasilnya: 6 orang dinyatakan positif Covid-19.