Wali Kota Bandung Oded Danial Positif Covid-19

Walikota Bandung, Oded Danial. Foto: Ist/Instagram
Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM, BANDUNG — Wali Kota Bandung Oded M. Danial positif Covid-19. Ihwal orang nomor satu di Kota Bandung itu positif Covid-19 diumumkan secara langsung oleh Oded Danial melalui akun Instagram Humas Pemkot Bandung, Kamis, 8 Desember 2020.

“Mang Oded menginformasikan bahwa saat ini Mang Oded positif terpapar Virus Corona,” ujar Oded lewat siaran Instagram Tv Humas Kota Bandung, dilansir terasjabar.co.id, Kamis, 8 Desember 2021.

Pria yang akrab disapa Mang Oded mengatakan bahwa dirinya termasuk pasien tanpa gejala. Saat ini, ia sedang melakukan karantina mandiri.

Kasus terkonfirmasinya Oded ini seiring dengan peningkatan warga Kota Bandung yang terpapar Covid-19. Sampai 7 Desember 2020, warga Kota Bandung yang positif Covid-19 berjumlah 6014 orang. Per 7 Desember kemarin, penambahan orang terkonfirmasi positif bertambah 63 orang.

Berikut keterangan lengkap Mang Oded:

Assalamualaikum, wargi Bandung, Wali Kota Bandung Oded M Danial positif terpapar virus Covid-19.

Saat ini Mang Oded melakukan karantina mandiri. Mang Oded memohon doa dari seluruh warga Kota Bandung agar bisa pulih dan dapat melalui proses karantina tanpa kendala apapun.

Wargi Bandung, hayu terus disiplin dan menerapkan protokol kesehatan ketat dengan memakai masker, mencuci tangan dengan sabun serta menjaga jarak. Hindari kerumunan dan terus jaga imun dengan makan makanan bergizi juga berolahraga.

Melalui teknologi daring (online), Mang Oded akan tetap memimpin jalannya Pemerintahan di Kota Bandung serta memastikan pelayanan publik di Kota Bandung tetap berjalan dengan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Mohon doanya wargi Bandung, hatur nuhun, sehat selalu πŸ˜ŠπŸ™πŸ’ͺ🏼πŸ’ͺ🏼

@mangoded_md