Walikota Eva Dwiana Perintahkan Drainase yang Ditutup Pelindo Panjang Dibongkar

Bagikan/Suka/Tweet:

Teraslampung.com,  Bandar Lampung — Walikota Eva Dwiana gerak cepat memerintahkan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Bandarlampung untuk membongkar drainase di jalan Yos Sudarso depan kantor PT Pelabuhan Indonesia Regional 2 Panjang (Pelindo) yang kemarin menjadi penyebab banjir.

“Sebagian kita bongkar kemudian kita bersihkan dari lumpur setelah beres kita akan ganti menggunakan box culvert,” kata walikota sambil memantau proses pembongkaran, Minggu, 9 Februari 2024.

Sejak banjir kemarin sore (8/2) DPU langsung turun ke lapangan dan membersihkan saluran air yang mampet juga penyebab saluran air tidak lancar lainnya.

“Saya sudah minta PU membereskan penyebab banjir di sini sejak kemarin dan pengerjaannya saya minta juga cepat agar warga sekitar dan para pengguna jalan tidak terganggu,” kata Walikota Eva Dwiana.

Dalam pembongkaran dan pembersihan drainase di Jalan Yos Sudarso, Panjang itu nampak hadir Manager Tehnik PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 2, Lingga Junior, yang mendampingi Walikota Eva Dwiana.

“Yang bikin mampet, nanti bongkar kemudian kita perlebar. Kami juga akan melakukan pengerukan sedimen,” kata Lingga.

Sementara General Manager (GM) PT Pelabuhan Indonesia Regional 2 Panjang Imam Rahmiyadi saat dikonfirmasi via WhatsApp hanya menjawab singkat, “nanti ada tim kami yang kontak,” katanya.

Dandy Ibrahim

Foto:
Walikota Eva Dwiana memantau proses pembersihan penyebab banjir di jalan Yos Sudarso, Panjang.