Metro  

Walikota Pairin Hadiri Musrenbang di Kelurahan Mulyojati

Bagikan/Suka/Tweet:

TERASLAMPUNG.COM — Walikota Metro Achmad Pairin beserta jajarannya menghadiri Musrenbang di Kelurahan Mulyojati dengan tema “Kita Mantapkan Pembangunan Manusia Infrastruktur Dan Wisata Keluarga Untuk Metro Sejahtera”, pada Kamis (31/01/19).

Musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) Kelurahan adalah forum musyawarah tahunan para pemangku kepentingan kelurahan untuk menyepakati rencana kegiatan untuk tahun anggaran berikutnya.

Walikota metro dalam sambutannya mengharapkan lurah dan camat dapat mampu menyusun skala prioritas untuk pembangunan di wilayah masing-masing, Pemerintah Kota Metro sendiri memperhatikan kapasistas anggaran yang dimiliki yakni bernarasumber dari pajak.

Lanjutnya, sesungguhnya keberhasilan pembangunan tidak hanya bergantung pada pemerintah, tetapi juga antusias masyarakat yang tinggi untuk maju juga dapat mempercepat terwujudnya cita-cita sebagai kota pendidikan dan wisata keluarga.

“Untuk anggaraan desa sendiri sudah diatur undang-undang dimana semua kelurahan dan desa mendapatkan dana sebesar 300 Juta sampai 1 Miliyar Rupiah, untuk di kota metro masing-masing kelurahan mendapatkan dana rencana pembangunan sebesar Rp. 352.000.000 ditambah dengan anggaran lampu penerangan program pemerintah kota metro tahun 2019 sebesar Rp. 150.000.000,” katanya.

Tambahnya, artinya dimasing-masing kelurahan Kota Metro untuk tahun 2019 mendapatkan dana sebesar 500 Juta untuk masing-masing kelurahan.

“Dengan harapan kami semua anggaran itu dapat bermanfaat bagi masyarakat dan tepat sasaran dengan yang dibutuhkan masyarakat,” kata Pairin.