Tiga Pekan Jelang Akhir Masa Jabatan, Warga Lampung Utara masih tak Kenal Bupatinya

Bupati Budi Utomo (kedua dari kanan) didampi‎ngi oleh Wakil Bupati Ardian Saputra (kiri) menerima potongan tumpeng dalam peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke- 77 Tahun 2022 di Stadion Sukung Kotabumi, Rabu (7/12/2022).
Bupati Budi Utomo (kedua dari kanan) didampi‎ngi oleh Wakil Bupati Ardian Saputra (kiri) menerima potongan tumpeng dalam peringatan Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke- 77 Tahun 2022 di Stadion Sukung Kotabumi, Rabu (7/12/2022).
Bagikan/Suka/Tweet:

Feaby|Teraslampung.com

Kotabumi–Pemerintahan Bupati Budi Utomo dan Wakil Bupati Ardian Saputra ternyata tak begitu dikenal oleh sejumlah masyarakat Lampung Utara. Buktinya, sejumlah masyarakat di Desa Abungjayo, Abung Selatan, Lampung Utara tak mengenal nama siapa bupati mereka.

“Enggak tahu siapa,” kata salah seorang warga Desa Abungjayo, Ma usai membeli beras murah di kantor Desa Abungjayo, Selasa (12/12/2023).

Pun demikian saat ditanyakan siapa nama wakil bupati mereka, ia juga menjawab tidak tahu. Ternyata bukan Ma seorang yang mengaku tidak tahu, tiga warga lainnya juga menyampaikan hal yang sama.

Menariknya, saat pertanyaan ini dilontarkan, Wakil Bupati Ardian baru saja beranjak pergi dari kantor tersebut. Namun, saat disebutkan nama Agung Ilmu Mangkunegara, kebanyakan di antara mereka mengenalnya.

“Oo, saya kira masih Pak Agung,” sahut warga lainnya.

Di tempat berbeda, Js, salah seorang penjual kacang yang berjualan di wilayah perkotaan juga mengaku, tidak mengetahui siapa nama pemimpin bupati dan wakilnya. Begitu juga dengan pedagang lainnya.

“Apa yang wajahnya ada di baliho-baliho itu ya, pak,” tanya dia.

Masa jabatan Bupati Budi Utomo dan Wakil Bupati Ardian Saputra akan berakhir pada 31 Desember 2023. Sejatinya, masa jabatan mereka baru akan berakhir pada Maret 2024. Namun, kare aturan mengharuskan demikian, masa jabatan mereka berdua terpaksa terpangkas.